Senin, 19 Mei 2014

WISATA MUNA

Napabale di Pulau Muna

27/05/2008 § 44 Comments
Selalu ada hujan sebentar di tempat yang indah.
Usai hujan itu, butir-butir air masih menggenang di ujung-ujung daun. Genangan menampung tetesannya dan membuat lingkaran-lingkaran kecil setiap kali titik-titik air itu tak mampu lagi dibebani daun. Satu dua ekor burung hinggap di ranting lalu terbang lagi, sekedar menyombong di suasana yang mulai bersemi.
Saya menatap langit. Awan-awan dipahat angin lembut membentuk gambar-gambar.
Ini Napabale.

Bocah-bocah bertelanjang dada melompat dari pinggir danau yang kebiruan, lalu berenang mendekati perahu yang terapung sedikit di tengah. Gembira berteriak tertawa seakan mereka adalah para penghuni penjara yang tahu pasti bahwa besok pagi mereka akan bebas, dan lepas menuju hari-hari yang lebih cerah.
Beberapa pulau karang kecil, di tengah danau, seperti atol ditumbuhi pepohonan di bagian atasnya; dari kejauan seperti apel yang telah digigiti secara melingkar dengan cekungan-cekungan di batuan karang berlubang. Hasil kerja ajaib dari proses geomorfologi ribuan tahun, di pulau yang sebagian tanahnya berkapur ini.
Napabale, laguna karst yang terisolasi. Danau air asin. Bukan pantai. Tidak ada pasir di sini. Tidak ada angin lautan yang kejam mengiris. Tidak akan ada debur dan buih putih. Hanya tenang. Senyap. Dan warna cyan yang hening.
Air laut masuk lewat lubang di batu karang, yang jika surut perahu lewat lalu menembus laut, langsung ke Selat Buton.
Danau Napabale, Desa Lohia di Pulau Muna!

ENGLISH BAHASA INDONESIA

PROFIL DAERAH KABUPATEN MUNA

KOMODITI UNGGULAN DAERAH

LINK TERKAIT

KONTAK

LINK TERKAIT

     
KONTAK

      Direktorat Pengembangan Potensi Daerah BKPM
      Jl. Gatot Subroto 44
      Jakarta Selatan
      DKI Jakarta
      Indonesia, 12190
      Tel: +62 21 525584


IN COLLABORATION WITH PROVINCES OF INDONESIA :

Mon, 19 May 2014
Potensi Wisata alam di Kabupaten Muna
Obyek pariwisata yang terdapat di kabupaten Muna yaitu:

Kecamatan Lohia
- Goa Amororondo
- Goa Permandian Sampuha
- Danau Napabale
- Pantai Meleura
- Danau Motonuna
- Gua Liang Metanduno
- Gua Liang Wabose
- Gua Liang Toko
- Gua Liang La Sabo
- Gua Liang La Kalimbu
- Gua Liang Idha Malangsa
- Gua Liang Tanggara
- Gua Liang Forminsa
- Goa Liang Sugi Patani

Kecamatan Barangka
- Permandian Alam Matakidi

Kecamatan Bone
- tanah Laut Pasikuta

Kecamatan Kabawo
- Permainan Oe Balano
- Danau Air Laghumbo

Kecamatan Lawa
- Sungai Wakante

Kecamatan Maginti
- Pantai Pagala
- Bendungan Katangana

Kecamatan Lasalepa
- Permandian Topa

Kecamatan Kusambi
- Pantai Pasir Mbanguning

Kecamatan Kabangka
- Pantai Tanjung Batu
- Mata Air Sangia

Kecamatan Napabalano
- Cagar Alam Napabalano
- Pantai Toroh Igah
- Pantai Pesisir Putih Pulau Renda
- Pantai Bone

Kecamatan Parigi
- Gua Lia Ganda
- Permandian Wakumoru

Kecamatan Tiworo Kepulauan
- Pulau Mansaringa
- Pulau Indo
- Danau Wulanga
- Air Terjun Ka Obala

Kecamatan Pasir Putih
- Danau Lisu Tembaga
- Pantai Langkamelu-meluno

Kecamatan Tongkuno
- Pantai Pasir Putih
- Pantai Pasir Putih Wa Liang Kabola
- Pantai Pasir Putih Motano
- Permandian Maho

Kecamatan Wakorumba Selatan
- Wisata Alam Fari
- Sangia Pure pure
- Wisata Alam Kawali

Kecamatan Maligano
- Air Terjun Bumbula
- Air Terjun Kalima lima
- Air terjun la Bonsa

Legenda

Propinsi
Kabupaten
Wisata alam


  Re-Draw Map

  



PERIHAL | DAFTAR TANYA JAWAB | BUKU TAMU | KONTAK KAMI
© 2013 by Indonesian Investment Coordinating Board. All rights reserved

WISATA KABUPATEN MUNA



Danau Napabale

Danau Napabale terletak di kaki bukit, dihubungkan ke laut melalui sebuah terowongan alami. Pada saat air laut surut para pengunjung dapat melintasi terowongan tsb. Namun apabila air laut sedang pasang sangat berbahaya untuk berenang karena air laut akan naik sampai ketinggian setengah meter di atas terowongan alam tsb. Danau Napabale tsb. letaknya ± 15 Km dari Raha ibukota Muna.


Danau Motonunu

Danau Motonunu merupakan danau yang jernih dan berwarna biru tua, danau ini juga berhubungan dengan laut dan airnya tidak mengandung garam tapi dapat menyegarkan badan. Danau Motonunu terletak ± 15 Km dari Muna.


Labuan Belanda (Oeng Kapala)

Pada saat perang dunia II pelabuhan ini dijadikan tempat persembunyian kapal Belanda. Tempat tsb. merupakan saksi sejarah bahwa aksi kolonial Belanda tidak hanya bercokol di pulau besar saja. Tempat tsb. telah dijadikan sebagai rute tetap kapal New Zealand, Australia. USA. Setiap tahun bersandar 50 – 70 kapal layar, biasanya pada bulan Agustus dan Oktober. Pelabuhan Belanda ini sekarang merupakan kawasan wisata taman laut yang cukup eksotik dengan ragam biota lautnya dan sangat cocok untuk melakukan diving dan berenang. Pelabuhan ini dapat dicapai sekitar 3 jam dengan menggunakan speed boat dari kota Raha.


Liang Kobori

Adalah dua buah goa besar peninggalan nenek moyang bangsa Muna. Pada dinding goa tsb. bisa disaksikan lukisan dinding yang menggambarkan kehidupan suku Muna pada masa itu seperti perjuangan suku Muna dalam mempertahankan hidupnya yang digambarkan seorang menaiki seekor gajah, gambar matahari, gambar pohon kelapa yang menggambarkan tingkat pertanian suku Muna, gambar binatang ternak seperti sapi, kuda dan lain-lainnya. Walaupun relief atau gambar tsb. terkesan sederhana tetapi kita dapat menangkap arti makna yang jelas yaitu keberadaan suku Muna pada saat itu. Selain gua yang melukiskan relief terdapat pula gua yang didiami oleh burung walet. Gua tsb. mempunyai stalaktit dan stalaknit yang sangat indah dengan warna yang cenderung hitam mengkilap. Apabila kita menyelusuri gua kecil kita akan menyaksikan keindahan batu yang berbentuk bulatan-bulatan berwarna putih. Kawasan gua tsb. sangat cocok untuk rekreasi dan berkemah, berhawa sejuk dengan alamnya yang asli. Jarak menuju obyek ini sekitar satu jam atau sekitar 20 Km dari kota Raha ke arah Timur.


Perkelahian Kuda

Perkelahian Kuda merupakan salah satu atraksi yang terkenal di Sulawesi Tenggara yang hanya terdapat di Raha (pulau Muna). Perkelahian kuda diadakan pada berbagai acara atau perayaan. Penyambutan tamu penting atau melayani permintaan khusus. Seekor kuda betina akan diperebutkan oleh dua ekor kuda jantan sehingga mereka berkelahi untuk mendapatkannya. Perkelahian ini biasanya diadakan di lapangan terbuka.


Napabale.gif (47845 bytes)

DANAU NAPABALE


napa-1.gif (32867 bytes)
TEROWONGAN ALAM DANAU NAPABALE
napa.gif (68595 bytes)







Kobori.gif (47493 bytes)
LIANG KOBORI

Kuda-1.gif (142515 bytes)

PERKELAHIAN KUDA

Adu-kuda.gif (50729 bytes)
PERKELAHIAN KUDA




Tidak ada komentar:

Posting Komentar